DISTRIBUTOR WARING IKAN

Menyediakan berbagai macam waring ikan, waring pagar, waring hitam, waring keramba, benang single, benang double, waring TL, Waring RK, dll.

PLASTIK PERTANIAN
Menyediakan: Polybag, Paranet (Shade Net), Mulsa Plastik, Plastik UV Greenhouse, Insect Net, Insect Screen, Karung Beras, Karung Laminasi, Karung Putih Polos, Karung Transparan, Karung Bagor (roll), Terpal Plastik, Plastik Geomembran, Selang Plastik, Tali Salaran (Tali Gawar), Plastik Sungkup, dll.
Hub. 0852.3392.5564 | 0877.0282.1277 | 08123.258.4950 (SMS/Call/WA)

Cara Mempercepat Pertumbuhan Ikan Gurame

Cara Mempercepat Pertumbuhan Ikan Gurame - Hallo sahabat Jual Waring Ikan, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Cara Mempercepat Pertumbuhan Ikan Gurame, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Budidaya Ikan, Artikel Ikan Gurame, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Cara Mempercepat Pertumbuhan Ikan Gurame
link : Cara Mempercepat Pertumbuhan Ikan Gurame

Baca juga


Cara Mempercepat Pertumbuhan Ikan Gurame

Budidaya Ikan Gurame


Tingkat pertumbuhan ikan gurame tergolong cukup lambat. Walaupun begitu, ikan ini masih sangat menggoda untuk dibudidayakan karena harga jualnya yang mahal. Hal ini berkat rasa dan tekstur ikan gurame yang teramat lezat sehingga disukai oleh banyak orang.
Apa sajakah upaya-upaya yang dapat dilakukan untuk mempercepat pertumbuh ikan gurame? Berikut ini kiat-kiatnya!

1). Gunakan Benih yang Efisien
Kunci pertama untuk mengefisiensikan budidaya ikan gurame yaitu menggunakan benih yang efisien. Sebagai contoh, apabila Anda berniat memanen ikan gurame saat memiliki bobot rata-rata 500 gram maka peliharalah benih yang berukuran 100 gram atau sudah berumur setahun. Dengan begini aktivitas produksi pun bisa berlangsung lebih efisien. Ambil juga benih yang dikembangkan di sekitar daerah Anda supaya proses adaptasinya kian cepat. Perhitungan kasarnya yakni jika populasi kolam 10-15 ekor/m2, maka perlu waktu 6-7 bulan untuk mendapatkan ikan gurame seberat 500 gram.

2). Berikan Pakan yang Tepat
Ikan gurame adalah binatang omnivora atau pemakan daging dan tumbuhan. Di habitat aslinya, ikan ini kerap memangsa ikan-ikan kecil dan tumbuhan air. Jadi pakan yang efektif untuk budidaya ikan gurame berupa pelet yang terbuat dari campuran daging dan tanaman. Agar pertumbuhannya lebih cepat, ikan gurame sebaiknya diberi umpan yang memiliki kandungan protein tinggi dengan jumlah 3 persen dari berat total. Sedangkan untuk pakan tambahannya berupa daun singkong, daun talas, daun selada, serta daun kangkung.

3). Penyediaan Kolam yang Lebih Dalam
Karakteristik ikan gurame cenderung menyukai habitat perairan yang dalam. Sebab ikan ini paling senang melakukan pergerakan ke arah vertikal alias naik turun. Jadi agar ikan yang Anda pelihara bisa berkembang dengan baik, usahakan kolam perawatannya memiliki kedalaman yang cukup dalam. Selain itu, kolam dengan spesifikasi seperti ini juga umumnya mengandung kadar oksigen terlarut yang tinggi.

4). Pelihara dengan Sistem Monokultur
Ikan gurame juga mempunyai perilaku yang relatif melamban. Itu sebabnya, disarankan membudidayakan ini ini dengan sistem monokultur. Jangan mencampurkan ikan gurame dengan ikan lainnya karena bisa dipastikan ikan ini akan kalah dalam perebutan pakan.

5). Pakai Pakan Ikan yang Terapung
Karena pergerakannya yang lambat tadi, direkomendasikan pula untuk memakai pakan ikan yang berjenis terapung. Sama seperti ikan lainnya, ikan gurame kurang begitu menyukai pakan yang sudah tenggelam di dasar. Pakan terapung memungkinkan waktu mengapung pakan lebih lama sehingga ikan gurame masih doyan memakannya kendati gerak-geriknya lambat. Disarankan juga untuk memberikan pakan sedikit demi sedikit dengan frekuensi yang sering.



Demikianlah Artikel Cara Mempercepat Pertumbuhan Ikan Gurame

Sekianlah artikel Cara Mempercepat Pertumbuhan Ikan Gurame kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Cara Mempercepat Pertumbuhan Ikan Gurame dengan alamat link https://waringikan77.blogspot.com/2018/06/cara-mempercepat-pertumbuhan-ikan-gurame.html

0 Response to "Cara Mempercepat Pertumbuhan Ikan Gurame"

Posting Komentar